Cara ampuh agar alarm pagimu berfungsi!

 

https://www.cikimm.com/




Banyak sekali dari kita yang mengalami kemalasan saat bangun pagi walaupun alarm sudah dipasang. Mulai dari volume paling keras yang bisa membangunkan satu kosan, atau dengan memasang lagu-lagu yang menyentakkan telinga.  Bukankah gunanya pasang alarm pagi agar bisa bangun sesuai dengan rencana? Kalau alarm sudah dipasang dan tidak bangun-bangun dari tidurmu yang terjadi adalah terlambat segalanya, dari berangkat sekolah, kantor atau rencana-rencana lain. Untuk menghindari demikian, berikut cara ampuh mengatasi  malas bangunmu dengan pasang alarm!

Membuka mata dan berpikir rencana

Alarm yang kamu pasang dengan suara yang keras atau musik yang menyentak tentunya kamu dengar. Hanya saja rasa malasmu yang enggan mendengar dan lanjut ke mimpi indahmu. Untuk itu, cobalah untuk membuka mata dan berpikir pada rencana yang telah kamu buat. Hal ini akan merangsang otot-otot motorik untuk bergerak, dan kamu akan bangun.

Sesuaikan jam tidurmu

Seringkali dari kita bergaya dengan memasang alarm waktu yang singkat dari tidurmu, misal saja tidur hanya 2-3 jam. Cara tersebut adalah salah memaksa tubuhmu dengan istirahat kurang. Sesuaikan dengan kemampuanmu, misal saja kamu minimal harus tidur 3 jam maka tmbahkan satu jam agar bangun pagi gampang dan tetap bugar.

Pasang lagu yang membuat kamu semangat

Suara akan mempengaruhi pikiran, begitu pula dengan lagu yang memang membuat kamu terinspirasi. Lagu yang mengingatkanmu pada perjuangan dan lagu yang menginspirasimu untuk terus berkarya.

Demikian cara ampuh yang bisa diterapkan oleh kamu yang susah bangun dari alarmmu.


Comments

Popular posts from this blog

Guru Gatra, Guru Wilangan lan Guru lagu tembang-tembang macapat

Keping Kayu bisa Tukar Aneka Makanan Khas Kebumen di Pasar Jaten

contoh proposal kewirausahaan